Pemilu Raya BEM XXVII STIKES Rajekwesi Bojonegoro Menggunakan E - Voting

 



Kamis,19 Mei 2022 telah dilaksanakan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden BEM XXVII STIKES Rajekwesi. Sebelum kegiatan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden BEM menggunakan E-Voting dilakukan debat antar Pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden. Pada pemilihan tahun ini, terdapat 3 (tiga) Pasangan Calon yang memenuhi kriteria untuk menjadi Presiden dan Wakil Presiden yakni Pasangan Nomor Urut 1 yaitu M. Faisal Sofa dari Prodi D3 Keperawatan 2020 dan Anggi Amilia dari Prodi D3 Keperawatan 2021, Pasangan Nomor Urut 2 yaitu Ghea Lidiaza dari Prodi S1 Keperawatan 2020 dan Sintong Panjaitan dari Prodi S1 Keperawatan 2021, sedangan untuk Pasangan Nomor Urut 3 yaitu Pepy Saudia dari Prodi S1 Keperawatan 2020 dan M. Najib dari Prodi D3 Keperawatan 2021


Kali ini ada yang berbeda dalam pemilihan Presiden dan Wakil Presiden XXVII yaitu pemilihannya dilaksanakan melalui E-Voting di Aula STIKES Rajekwesi Bojonegoro dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.




Teknis dalam pemilihan kali ini yaitu dengan Debat antar Paslon dengan menjawab pertanyaan – pertanyaan dari Bapak/Ibu Dosen STIKES Rajekwesi Bojonegoro. Dan setiap Paslon diperbolehkan untuk menyanggah jawaban dari Paslon lain.


Mahasiswa/i  dan juga Dosen sangat antusias dalam pemilihan Presiden dan Wakil Presiden hal itu bisa terlihat dari jumlah yang mengikuti pemilihan BEM ini masuk pada 267 suara. Dengan rincian Paslon No.1 mendapatkan 28% suara, Paslon No.2 mendapatkan 38,7% suara dan Paslon No.3 mendapatkan 35,2% suara yang berarti Paslon No.2 mendapatkan suara paling banyak untuk terpilihnya menjadi Presiden dan Wakil Presiden BEM XXVII yaitu Ghea Lidiaza sebagai Presiden BEM XXVII dan Sitntong Panjaitan sebagai Wakil Presiden BEM XXVII.


Selamat dan Sukses atas terpilihnya Presiden Wakil Presiden BEM XXVII, selamat mengemban amanah dan tanggung jawab untuk Ghea dan Sintong. Semoga dapat membawa nama baik BEM XVII dan juga Kampus STIKES Rajekwesi Bojonegoro.

Penulis : Amelia Khalyana (BEM STIKES Rajekwesi)
Editor : Evita Muslima Isnanda Putri, S.Kep., Ns., M.Kep









Lebih baru Lebih lama